PENGARUH MOTIVASI DAN FAKTOR KEPRIBADIAN TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA PADA MAHASISWA UNIVERSITAS MANDIRI BINA PRESTASI

Authors

  • Erni Dewi Munte Universitas Mandiri Bina Prestasi
  • Ngemarken Br. Sembiring Universitas Mandiri Bina Prestasi

Keywords:

motivasi, faktor kepribadian, minat berwirausaha

Abstract

Peningkatan  pengangguran di Indonesia mengakibatkan terjadi ketidak seimbangan antara jumlah lapangan pekerjaan dengan orang yang akan bekerja. Salah satu upaya untuk mengurangi masalah pengangguran tersebut adalah dengan merubah pola pikir masyarakat khususnya lulusan sarjana, dari mencari kerja menjadi menciptakan lapangan pekerjaan. Faktor yang mendorong seseorang untuk menjadi wirausahawan salah satunya ialah kepribadian. Pengelolaan kepribadian akan membentuk mental seseorang menjadi lebih baik, sehingga mampu menghadapi segala permasalahan yang ada dengan sikap tenang dibandingkan dengan yang tidak. Hal lain yang menjadi akar dalam menumbuhkan minat berwirausaha adalah adanya motivasi yang menjadi penyemangat untuk menjadi wirausaha. Ketika seseorang telah termotivasi, maka akan mudah baginya untuk mencapai keberhasilan karena motivasi diibaratkan sebagai bahan bakar penggerak.  Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh Motivasi dan Faktor Kepribadian Terhadap Minat Berwirausaha pada Mahasiswa Universitas Mandiri Bina Prestasi Medan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitaif. Teknik pengambilan sampel menggunakan convience sampling karena peneliti memilih responden yang memenuhi persyaratan sesuai dengan objek penelitian. Penelitian ini menggunakan kuesioner sebagai instrumennya. Dari 70 kuesioner yang disebar, terdapat 70 kuesioner kembali dengan tingkat pengembaliannya 100% dan penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa koefisien motivasi dengan nilai signifikan sebesar 0,002 jadi lebih kecil dari nilai probabilitas yaitu 0,05 sehingga berpengaruh positif signifikan terhadap minat berwirausaha, koefisien kepribadian dengan nilai signifikan sebesar 0,000 dimana lebih kecil daripada nilai probabilitas yaitu 0,05 sehingga berpengaruh positif signifikan terhadap minat berwirausaha. Berdasarkan hasil regresi linier berganda, motivasi dan faktor kepribadian secara simultan sebesar 46,930 ditujukan dalam kolom F dengan nilai signifikan 0,000 dimana lebih kecil daripada nilai probabilitas yaitu 0,05 sehingga dua variabel tersebut berpengaruh terhadap minat berwirausaha artinya Ha diterima dan Ho ditolak.

Downloads

Published

2024-07-28